BANJARBARU, kalselpos.com – Musibah Kebakaran yang terjadi di kelurahan Cempaka Kota Banjarbaru Senin (16/9/2019) lalu, mengundang banyak kepedulian masyarakat. Tidak terkecuali PT Angkasa Pura I Cabang Bandar Udara Syamsudin Noor Banjarmasin juga ikut peduli dengan menyalurkan bantuan.
Baca juga=Polres Banjarbaru Musnahkan Ribuan Butir Ekstasi
Bantuan diserahkan langsung oleh General Manager Indah Preastuty kepada Lurah Cempaka H. Junaidi di Kantor Kelurahan Cempaka Kota Banjarbaru, Senin (23/9/2019) kemarin.
“Semoga dengan bantuan ini dapat meringankan beban saudara – saudara kita yang terkena musibah kebakaran, sehingga aktivitas warga bisa kembali normal dan nantinya kalau kami bisa bantu, kita bantu kembali,” ujar Indah usai menyerahkan bantuan.
Adapun donasi yang disumbangkan berupa sandang, selimut, makanan, dan barang hibah temuan / tertinggal dibandara yang telah melewati masa pengambilan. Sebelumnya, seluruh karyawan Bandar Udara Syamsudin Noor diajak dan turut berpartisipasi dalam sumbangan kepada korban kebakaran di kelurahan cempaka.
Baca juga=Polres Banjarbaru Musnahkan Ribuan Butir Ekstasi
Seperti diketahui, musibah Kebakaran yang terjadi di Cempaka menghanguskan 32 rumah. Ada 113 jiwa yang kehilangan tempat tinggal terdiri dari 33 Kepala Keluarga.
Penulis: Anas Aliando
Penanggungjawab: SA Lingga