Dinas Perpustakaan Gelar Book Fair

MENGGUNTING- Sekda HSS, M Noor, mengunting pita untaian melati sebagai tanda pembukaan Kandangan Book Fair.(Kominfo) ‎

KANDANGAN, Kalselpos.com – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) menggelar Kandangan Book Fair 2019,  di Jalan Rahmah Bahran, Kota Kandangan, selama selama 10 hari depan.

MENYERAHKAN- Sekda HSS, M Noor, bantuan bagi pelajar saat pembukaan Kandangan Book Fair.(Kominfo)‎

Baca juga=Pelaku Penembakan Brigadir Edi Disergap di Kandangan

Bacaan Lainnya

Kandangan Book Fair 2019 dibuka secara resmi Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten HSS, Muhammad Noor, Kamis (12/9), yang dihadiri Ketua DPRD HSS, Akhmad Fahmi, Wakapolres HSS, Kompol Arief Himawan.

MEMPERLIHATKAN- Sekda HSS, M Noor, bersama jajaran forkopimda memperlihatkan buku-buku koleksi di Kandangan Book Fair.(Kominfo)


Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten HSS, Tarjiddin Noor, mengatakan, Kandangan Book Fair untuk menyediakan sarana infomasi, transaksi dan komunikasi masyarakat, guna mewujudkan Kabupaten HSS sadar buku.

Selain itu, Kandangan Book Fair sebafai sarana untuk mengkampanyekan buku senbagai sumber belajar dan perpustakaan sebagai Learning Asses Centre, dan sebagai sarana masyarakat untuk mendapatkan akses buku yang lengkap dengan harga terjangkau. “Book Fair juga sebagai ajang temu insan perbukuan dan bazar buku di HSS,” ujarnya.

Baca juga=Pelaku Penembakan Brigadir Edi Disergap di Kandangan

Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten HSS, mengatakan,  ‎Kandangan Book Fair telah dilaksanakan beberapa kali, dan mendapatkan pehatian dari masyarakat, terutama kalangan pelajar. “Dengan adannya Kandangan Book Fair dapat memacu minat baca masyarakat HSS, terutama pelajar,” ujar Sekda M Noor, Kepala wartawan Kalsel Pos, usai melakukan peninjau dan melihat-lihat koleksi buku-buku yang dipamerkan dan dijual di Book Fair.

Penulis : Sofan
Editor : Wandi
Penganggung Jawab : SA Lingga

Pembaca setia kalselpos.com download aplikasi versi android  kami di Play Store

Aplikasi Kalselpos.com

Pos terkait