Rosehan angkat Jempol “Santap” Ketupat Kandangan Kalsel Pos

BANJARMASIN, Kalselpos.com – Menyajikan menu khas daerah dengan perpaduan bumbu kuah gurih dan lauk yang menggugah selera, Katupat Kandangan Kalsel Pos yang hadir di Jalan Banua Anyar bawah Jembatan, membuat siapa saja sulit untuk menolak kelezatannya.

Bahkan bagi seorang Haji Rosehan NB yang tidak begitu suka dengan menu kuah santan, tak kuasa menahanan keinginan merasakan kelezatan dan kenikmatan sajian kuliner khas Provinsi Kalsel asal Kandangan ini.

Bacaan Lainnya

“Biasanya saya kurang begitu suka dengan menu santan, tapi di warung ketupat kandangan Kalsel Pos ini justru saya bisa merasakan kelezatan yang luar biasa. Rasanya gurih, lezat dan begitu menggugah selera. Kuah santan, bumbu dan lauk yang disajikan benar-benar mantap,” ujar Rosehan, saat menyantap satu porsi ketupat kandangan Kalsel Pos, di bawah Jembatan Banua Anyar, Banjarmasin.(*)

Penulis : Aspihan Zain
Penanggung Jawab : S.A. Lingga

Pembaca setia kalselpos.com download aplikasi versi android  kami di Play Store

Aplikasi Kalselpos.com

Pos terkait