Pemkab Barut siapkan Perayaan Harijadi ke – 69 

HARIJADI - Rapat lanjutan persiapan dalam rangka pelaksanaan Harijadi ke 69 Kabupaten Barito Utara dipimpin Wakil Bupati Sugianto Panala Putra.(asli)

MUARA TEWEH, K.Pos – Pemerintah Kabupaten Barito Utara (Barut) melaksanakan rapat lanjutan
persiapan dalam rangka pelaksanaan Hari Jadi ke 69 Kabupaten Barito Utara.

Rapat dipimpin Wakil Bupati Sugianto Panala Putra didampingi asisten pemerintahan dan kesejahteraan rakyat, Masdulhaq
serta dihadiri kepala perangkat daerah lingkup Pemkab Barito Utara.

Bacaan Lainnya

Baca juga=Stand Barut di PEDA KTNA XII ramai Dikunjungi

“Rapat lanjutan ini diharapkan agar semua persiapan dapat dimatangkan lagi sehingga nantinya kegiatan
pelaksanaan Hari Jadi Barito Utara berjalan sesuai dengan apa yang diharapkan semua pihak. Persiapan
harus dimatangkan, sehingga pada acara nantinya berjalan dengan lancar, aman dan tertib sesuai
himbauan Bupati Barito Utara, H Nadalsyah,” kata Wabup Sugianto.

Sementara, Masdulhaq dalam paparannya mengatakan bahwa rapat kali ini merupakan rapat akhir
pemantapan persiapan Hari Jadi ke 69 Kabupaten Barito Utara. "Saya harap, dengan diadakan rapat
akhir ini maka persiapan peringatan Hari Jadi Barito Utara telah matang, dan masing-masing kepala
perangkat daerah dapat memaksimalkan kinerjanya,” kata Masdulhaq.

Adapun hasil rapat tersebut antara lain, ditetapkan peringatan Hari Jadi ke 69 Kabupaten Barito Utara
pada hari Senin tanggal 29 Juli 2019. Upacara akan dilaksanakan di Arena Mini Tiara Batara, untuk
bagian keamanan acara dengan leading sektor dari Dinas Satpol PP dan Damkar, hiburan dari Dinas
Budparpora, dokumentasi publikasi acara dan media dari Dinas Kominfosandi, dan masalah kebersihan
dari Dinas PUPR.

Sementara, Dinas Kesehatan menyediakan tim medis dan acara pengecekan seperti asam urat, gula
darah, dan lainnya. Dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Barito Utara ke 69, akan diadakan
Festival Budaya Iya Mulik Bengkang Turan.

Baca juga=Stand Barut di PEDA KTNA XII ramai Dikunjungi

Pada festival kali ini, akan diperlombakan 16 cabang lomba yakni fotografi, Besei Kambe, Balogo, vokal
group lagu daerah, tari pesisir, Sepak Sawut, Dayung, Bagasing, Karungut Dan Dongkoi, tari pedalaman,
masakan Sukup Simpan, Malamang, Magenta, Manetek Maneweng, Mangaruhi, dan Manyipet. Adapun
pelaksanaan festival dimulai tanggal 19-22 Juli 2019.

Penulis: Asli
Penanggung jawab: SA Lingga

 

Pembaca setia kalselpos.com download aplikasi versi android  kami di Play Store

Aplikasi Kalselpos.com

Pos terkait