Juru Parkir Ditikam tak Jauh dari Tempat Kerjanya

BANJARMASIN, Kalselpos.com – Malam minggu kelabu dialami Muslih (42) warga Jalan Jalan Sungai Andai Blok Teratai RT 025 RW 002 Banjarmasin Utara, akibat dikeroyok dengan sadis menggunakan benda tajam .

Peristiwa penikaman ini terjadi pada Minggu (7/7) dini hari dimana saat itu korban usai jaga parkir tiba-tiba diserang tak jauh dari tempat kerjanya kawasan Jalan S Parman Banjarmasin.

Bacaan Lainnya

Baca juga=Golden Banjarmasin Juarai Basket “Three On Three” HUT Bhayangkara ke 73

Kapolsekta Banjarmasin Tengah, AKP Irwan Kurniadi, Senin (8/7) mengatakan, satu orang pelaku Syaipul Bahri alias Anang Cipuy (52), warga Jalan Sei Miai Luar RT 003 Banjarmasin Utara, berhasil diringkus tak jauh dari tempat tinggalnya.

“Sedangkan satu orang lainnya masih dalam pengejaran tim buser Polsekta Banjarmasin Tengah,” terang AKP Irwan Kurniadi.

Diketahui, korban yang sehari-seharinya menjadi juru parkir di Rumah Sakit (RS) Islam Banjarmasin tersebut,

Saat korban sedang menjalankan tugasnya di RS Islam Jalan S Parman Banjarmasin Tengah, tiba-tiba datang kedua pelaku yang diduga dalam keadaan mabuk dan langsung mengeroyok korban di TKP.

Korban, yang tak berdaya langsung dibawa warga ke Intalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit (RS) Islam Banjarmasin, guna diberikan pertolongan medis, dan kemudian dipindahkan ke IGD Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ulin Banjarmasin.

Barang bukti, yang berhasil diamankan satu bilah senjata tajam jenis pisau dengan kumpang yang terbuat dari kertas.

Baca juga=Golden Banjarmasin Juarai Basket “Three On Three” HUT Bhayangkara ke 73

“Kini pelaku bersama barang bukti senjata tajamnya digelandang ke Mapolsekta Bagian Tengah guna menjalani pemeriksaan hukum lebih lanjut,” pangkasnya.

Penulis:hafiz
Editor:Wandi
Penanggung jawab: SA Lingga

 

Pembaca setia kalselpos.com download aplikasi versi android  kami di Play Store

Aplikasi Kalselpos.com

Pos terkait