Bupati Kapuas serahkan Bantuan Korban Puting Beliung

Selasa, 30 April 2019

Bacaan Lainnya

KUALA KAPUAS, Kalselpos.com – Bupati Kapuas, Ir Ben Brahim S Bahat MM MT, memberikan bantuan bagi lima kepala keluarga dengan 20 jiwa, korban terdampak musibah Angin Puting Beliung, yang melanda Desa Cemara Labat RT 08, RW 04, Kecamatan Kapuas Kuala, Kabupaten Kapuas, pada tanggal 25 April 2019 lalu. Bantuan disalurkan melalui Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kapuas, Panahatan Sinaga SH, yang diserahkan pada Sabtu (27/4) sekitar pukul 08.30 Wib.

Bantuan berupa, paket sembako, makanan siap saji dan makanan tambahan gizi, paket untuk anak sekolah, terpal gulung, serta bantuan uang tunai sebesar Rp15 juta.

 

Kepala BPBD, Panahatan Sinaga SH, dalam release yang disampaikan Selasa (30/4) menyampaikan, setelah mendapat laporan dari masyarakat tentang terjadinya bencana angin puting beliung, segera Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Kapuas, berkoordinasi dengan aparat desa setempat, melakukan langkah langkah untuk membantu korban yang terdampak.

“Hari sabtu 27 April 2019 pagi, kita sudah menyerahkan bantuan untuk meringankan beban masyarakat yang berdampak,” ucap Kepala BPBD.

Penulis : Iwan Cavalera
Editor : Aspihan Zain
Penanggungjawab : SA Lingga

Pembaca setia kalselpos.com download aplikasi versi android kami di Play Store 
Aplikasi Kalselpos.com

[smartslider3 slider=5]

Pos terkait