AMUNTAI, Kalselpos.com – Kabar duka bagi anggota Polri diseluruh Indonesia. Pasalnya salah satu anggota Polri yang sedang bertugas saat pengamanan pemilu 2019 meninggal dunia. Brigadir Arie Adrian Winatha dari Roops Polda Kalsel meninggal saat melakukan BKO PAM Pemilu 2019 di Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU).
Arie meninggal setelah dinyatakan oleh dokter Rumah Sakit Pembalah Batung Amuntai sekitar pukul 22.30 wita. Saat bertugas tanggal (17/4), Brigadir Arie melaksanakan PAM di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 4, 5 dan 6 di Kelurahan Sungai Malang Kecamatan Amuntai Tengah.
Kemudian, esok harinya Kamis (18/4) saat melaksanakan pengamanan penghitungan surat suara di TPS 4, 5 dan 6 tadi sekitar pukul 02.00 dini hari, Arie mengakui dirinya kurang enak badan (Sakit) terang Kapolres HSU AKBP Ahmad Arif Sopiyan, S.IK.
Baca Juga ==>Koramil Satui Berikan Edukasi Terhadap Siswa-Siswi SLB di Satui
“Saat mengeluh sakit, ia meminta ijin untuk istrihat kepada Aiptu Amin Syaifullah dan diarahkan untuk beristirahat di kantor kelurahan sungai malang,” terang Kapolres.
Dengan kondisi sakit, Brigadir Arie tetap memaksakan diri menjalankan tugas pengamanan. Sekitar pukul 15.00 wita Arie kembali lagi ke kantor kelurahan Sungai Malang untuk mengawal Kotak suara ke PPK Amuntai Tengah.
“Namun yang bersangkutan saat pelaksanaan apel Konsolidasi sekitar pukul 16.00 wita tidak bisa berhadir, dan kami dapat informasi dari orang tua Ipda Arbani Salman yang bersangkutan sakit,” ungkapnya.
Kondisi semakin memburuk, malam harinya Brigadir Arie di bawa ke RS pembalah Batung Amuntai oleh orangtuanya untuk opname karena kondisi semakin lemah.
Malam. Itu juga diterima bahwa Brigadir Arie meninggal sekitar pukul 22.30 wita dengan diagnosa dokter bahawa yang bersangkutan mengalami Gejala Radang Ginjal dan Gula darah tinggi.
Baca Juga ==>Koramil Satui Berikan Edukasi Terhadap Siswa-Siswi SLB di Satui
Rasa kehilangan tentunya dialami segenap rekan-rekan kepolisian, “Almarhum berdedikasi tinggi dalam menjalankan tugas pengamanan Pemilu di Kabupaten HSU meski sedang kondisi sakit tapi memiliki tanggung jawab dirinya tetap bertugas,” sampai Kapolres.
Almarhum Brigadir Arie telah dimakamkan siang tadi Sabtu, (20/4) sekitar pukul 13.00 wita dengan kegiatan Apel persada di Tempat Pemakaman Umum (TPU) kelurahan sungai malang Amuntai.
Penulis : adiyat
Editor:wandi
Penanggung jawab: SA Lingga
Pembaca setia kalselpos.com download aplikasi versi android kami di Play Store
Aplikasi Kalselpos.com