Pembunuhan Warga Teluk Tiram Ternyata Dilatari Masalah Hutang

BANJARMASIN, Kalselpos.com – Teka teki peristiwa pembunuhan terhadap Fahrulrazi alias Pa’ul yang terjadi pada Kamis menjelang malam (7/3/2019) sekitar pukul 18.00 wita di Jalan Teluk Tiram Darat Gang Bhakti Kelurahan Telawang Banjarmsin Barat Kota Banjarmasin ini,terjawab sudah.

Dengan berbekal keterangan sejumlah para saksi,polisi akhirnya berhasil meringkus pelaku yang tak lain adalah teman korban sendiri.

Bacaan Lainnya

Rahmat Ariyandi alias Yandi 38 tahun warga Jalan Teluk Tiram Gang Sa’dah Kelurahan Telawang Banjarmsin ini diringkus aparat kepolisian Polsekta Banjarmasin Barat yang di Beck up Jatanras Poresta Banjarmsin pada Kamis malam(7/3/2019) sekitar pukul 20.00 wita di Jalan Dahlia Gang Budaya Kelurahan Telawang Banjarmsin.

Baca Juga ==>Warga Teluk Tiram Tewas Dibunuh

Kemudian pelaku dan barang bukti berupa satu bilah pisau belati sepanjang 20 cm diamankan di Polsekta Banjarmasin Barat guna proses hukum lebih lanjut.

Diduga lantaran memiliki hutang sebesar Rp.75.000, ayah satu anak ini, tega dianiaya hingga tewas oleh pelaku yang tak lain adalah teman korban sendiri.

Menurut keterangan sebelumnya, korban memiliki hutang sebesar Rp 75.000 Kepada pelaku, saat ditagih hutang tersebut, korban malah menjawab tidak merasa mempunyai hutang dan malah menantang pelaku berkelahi, kemudian pelaku pulang kerumah untuk mengambil pisau lalu kemudian mendatangi korban kerumahnya.

Saat bertemu korban, pelaku langsung menusuk korban pada bagian leher sebelah kiri, pinggang sebelah kanan dan lengan sebelah kiri.

Kemudian korban di bawa ke Rumah Sakit Ulin Banjarmasin untuk di lakukan pertolongan medis namun saat di rumah sakit korban di nyatakan meninggal dunia oleh dokter.

Baca Juga ==>Warga Teluk Tiram Tewas Dibunuh

Kini Pelaku yang berprofesi sebagai tukang parkir di pasar Jumput Teluk Tiram ini,terancam hukuman pidana pasal penganiayaan dan pembunuhan 338 KUHP.

Penulis : Fauzie
Penanggungjawab : SA Lingga

Pembaca setia kalselpos.com download aplikasi versi android kami di Play Store 
Aplikasi Kalselpos.com

[smartslider3 slider=6]

Pos terkait